Menu Tutup

Penilaian Pelayanan Publik Perangkat Daerah oleh Biro Organisasi dan Ombudsman RI Perwakilan Kalbar

Pontianak— 08 April 2021
Inspektur Provinsi Kalimantan Barat beserta jajaran menerima kunjungan dari Tim Penilai Pelayanan Publik Perangkat Daerah di Kantor Inspektorat Provinsi Kalimantan Barat. Tim penilai Pelayanan Publik Perangkat Daerah yang terdiri dari Biro Organisasi dan Ombudsman RI Perwakilan Kalbar melakukan evaluasi terhadap penyelenggaraan pelayanan publik di Inspektorat Provinsi Kalimantan Barat.

Penilaian didasarkan pada standar pelayanan publik yang berlaku. Hal ini demi mewujudkan sistem penyelenggaraan pemerintahan yang baik, terpenuhinya hak-hak masyarakat dalam memperoleh pelayanan publik secara maksimal serta mewujudkan partisipasi masyarakat dalam peningkatan kualitas pelayanan publik.

Untuk kedepannya, pelayanan publik yang inovatif dan informatif diharapkan dapat memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk menerima pelayanan secara prima.

Hasil evaluasi dari Tim penilai kemudian menjadi masukan untuk Inspektorat agar senantiasa melakukan peningkatan dalam memberikan pelayanan publik yang maksimal.



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *